Resep Kue Kacang Disko Pedas Renyah I Dunia memang sudah modern,maka kita maklum dengan keadaan sekarang,segala produk mengeluarkan segala produk dengan inovasi terbaru,maka orang-orang punya bakat dalam membuat kue pun tidak ketinggalan dalam ini,maka lahirlah bermacam kue dengan inovasi baru,sekarang admin mau membagikan Resep Kue Kacang Disko Pedas Renyah jika saudara berkenang silakan mencobanya,mari kita simak apa saja bahan dan bagaimana cara membuatny sebagai berikut :
Bahan-bahan :
- 500 gr kacang tanah kupas
- 2 putih telur
- 1 sendok teh garam
- 100 gr gula pasir
- 1 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 50 gr bawang putih, haluskan
- 3 buah cabai kering, dihaluskan
- 1/2 sendok teh baking powder
- 300 gr tepung terigu protein sedang
- minyak untuk menggoreng
Cara membuatnya :
- Seduh kan kacang dengan air mendidih. Diamkan 10 menit. Tiriskan dan lap sampai kering.
- Selanjutnya oven 75 menit dengan suhu 120 derajat Celcius sampai matang dan kering. Dinginkan.
- Lalu kocok putih telur dan garam sampai setengah mengembang. Masukkan gula pasir. Kocok sampai kental.
- Tambahkan bawang putih, cabai kering, dan baking powder. Aduk rata.
- Masukkan kacang. Aduk rata. Tiriskan kacang. Gulingkan di tepung terigu. Tiriskan lagi sambil diayak.
- Goreng dalam minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai matang dan kering.
Untuk 820 gram
Selamat mencoba,kalo saudara suka resep kue lain buka Kumpulan Resep Kue Kering mungkin ada resep yang anda cari
0 komentar:
Posting Komentar