RESEP PUDING COKLAT PANDAN DENGAN VLA | Untuk menu buka puasa kita pending dulu, mungkin bosan juga tiap hari postingi dengan menu buka puasa ya kan.Tapi jika orang Dapuran maksud dari dapuran adalah orang yang senang main di dapur pasti gak akan bosan walau apa pun resep yang akan di buat dengan kata lain asal sudah di pasti ada rasa bahagia, karena orang bilang dapur itu merupakan tempat yang punya segala rasa yaitu manis, asam, pahit dan tawar pasti di dapur tempat yang sangat strategis, dengan dapur pun bisa membuat seorang suami tambah betah di rumah walau istri tidak cantik amat tapi kalau masakannya kalah sama chef Marinka hehehehe gitulah umpamanya, panteslah ada kawan kantor admin yang selalu bawa bekal makan siang dari rumah ternyata waktu admin Kumpulan Resep Kue Kering main-main kerumahnya ternyata masakan istri sungguh menggugah selera, yang perlu ibu-ibu ketahui perceraian itu bukan saja karena masalah biologis atau masalah tidak cocok ini itu, tapi faktor masakan juga terpengaruh lo buk, jadi kenapa suami anda sering makan di luar itu perlu anda bertanya pada diri sendiri apakah masakan ku kurang sedap gitu, maka kalau memang itu penyebabnya maka bagi ibu belajarlah dengan sungguh dalam hal memasak, suapaya suami betah di rumah, ibu – ibu coba admin mau membagikan Resep Puding Coklat Pandan Dengan Vla silakan ibu coba ya dengan bahan dan langkahnya seperti di bawah ini :
Bahan-bahan
Untuk Lapisan Coklat :- # Susu Unh Coklat 900 ml
- # Agar - agar 1 bungkus
- # Coklat Blok 200 gram
- # 100 gram Gula Pasir
- # Garam secukupnya
- Susu Uht Plain 900 ml
- Agar - agar 1 bungkus
- Pasta Pandan secukupnya
- Gula pasir 200 gram
- Garam secukupnya
- # Susu Uht Plain 100 ml
- # Santan 200 ml
- # Tepung Maizena 1 sendok makan
- # Gula Pasir 50 gram
- # Vanili secukupnya
Cara Membuatnya :
- Untuk Lapisan Hijau: anda campur rata gula pasir, garam dan agar2 dengan sebagian susu cair. Lalu masukkan sisa susu dan beri pasta pandan. Terus masak sampai mendidih. Angkat dan Tuangkan dalam cetakan.
- Langkah selanjutnya sambilan menunggu lapisan hijau agak mengeras, maka lelehkan coklat blok dengan ditambahkan 200 ml susu cair coklat( diambil dr 900 ml susu uht coklat) dengan cara di tim.
- Sedang Untuk Lapisan Coklat: campur rata agar-agar, gula pasir, garam dengan sebagian susu coklat. Dan masukkan sisa susu dan masak juga sampai mendidih.Lalu matikan api kompornya lalu tambahkan coklat leleh yg sudah ditim aduk rata. Hilangkan uap panasnya.
- Tuangkan lapisan coklat dengan perlahan sesendok demi sesendok sayur di atas lapisan hijau. dg hati2 agat tdk pecah. Masukkan kulkas atau biarkan beku
- Untuk Bahan Vla: yaitu dengan melarutkan tepung maizena dengan 100 ml susu cair. Masukkan santan gula pasir dan vanili. Masak dan aduk terus sampai mengental. kalau sudah mengental angka dan dinginkan.
0 komentar:
Posting Komentar