RESEP KUE BALOK KHAS BANDUNG

RESEP KUE BALOK KHAS BANDUNG | Yah.kali ini kita balik ke Bandung lagi padahal kemarin baru saja di bali, maksudnya, kemarin kita buat resep kue suping waluh dari bali tapi masak sekarang kita ke bandung lagi membuat kue yang namanya Kue Balok Khas Bandung, tapi gak apa-apa yang walaupun sedikit pusing tapi yang penting hati senang, bukan gitu saudara sekalian? nah,,untuk membuat kue ini tidak terlalu repot tapi cuma butuh ketelitian saja cuma itu doang, kalau tidak percaya silakan saja simak ulasan di bawah:

Bahan bahan :

# 500 gr terigu
# ½ kg telur
# ½ kg gula pasir
# Margarine sesuai selera atau secukupnya (sekitar 1 sdm)
# 1 buah susu sachet
# 2 buah soda kue
# 2 buah vanili bubuk

Cara membuat Kue Balok :

  1. Masukkan gula pasir, telur kedalam baskom lalu kocok dengan mixer atau dengan cara manual hingga rata, sehingga terlihat putih.
  2. Tambahkan margarin sekitar 1 sendok makan, kocok lagi hingga rata.
  3. Lalu masukkan tepung terigu, aduk hingga rata.
  4. Tambahkan soda kue, vanili, dan susu sachet, aduk hingga merata.
  5. Selanjutnya tambahkan air dengan ukuran jangan sampai adonan terlalu encer dan jangan terlalu kental.
  6. Baru anda siapkan cetakan kue balok,setelah cetakan siap,baru tuangkan adonan kedalam cetakan lalu panaskan hingga matang.
  7. Jika sudah matang angkat dan lepasin dari cetakannya, kuenya pun siap di sajikan.
Cara memastikan kue sudah matang atau belum adalah dengan melihat permukaan kuenya.
Selamat Mencoba, semoga mendapatkan hasil seperti yang kita harapkan, bila anda mau dan ada waktu untuk membuat berbagai macam kue silakan kunjungi Kumpulan Resep Kue di sana mudah-mudahan ada resep yang anda cari di sana.

RESEP KUE BALOK KHAS BANDUNG Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar