RESEP KUE MENTU KHAS MADURA ( BONGKO MENTO )

RESEP KUE MENTU KHAS MADURA  ( BONGKO MENTO ) | Untuk membuat kue ini kalau kita baca resepnya memang agak sedikit rumit, serumit-rumit sebuah resep kue pasti tidak akan merasa rumit kalau kue itu merupakan kue kesukaan seseorang.
Untuk kita ketahui bahwa kue mentu ini sebenarnya sering di buat sebagai kue saat buka puasa atau sebagai kue takjil di bulan Ramadhan, seberapa hebat seorang wanita tapi jika tidak bisa membahagiakan seorang suami dengan membuat sesuatu yang bisa membuat dia senang paling sederhana dengan membuat kue kesukaannya  atau memasak makanan yang menjadi favoritnya maka tidak bisa di katakana sebagai wanita hebat kalau sesuatu itu tidak bisa di lakukan, karena dalam kehidupan berumah tangga itu makanan menjadi unsur penting untuk ketahanan rumah tangga seseorang karena jika seorang istri yang pandai mengolah berbagai masakan maka suaminya jarang makan di luar rumah jika suaminya kerja kantoran karena teringat akan masakan istrinya yang sangat sedap.itulah sekilas ulasan tentang kehidupan kita berkeluarga.
Pada kesempatan kali ini kita akan mencoba buat tentang resep kue khas Madura Bongko Mento, walaupun sudah beberapa resep kue dari daerah itu telah admin Resep Kue Kering Bagikan kepada anda.
http://resepkue2014.blogspot.com/2015/08/resep-kue-mentu-khas-madura-bongko-mento.html

Bahan Kulit :

  • Tepung terigu 250 gram
  • Santan kelapa cair 500 ml
  • Garam  ½ sendok teh
  • Telor 2  butir ( dikocok )
  • Pasta Pewarna makanan secukupnya
  • Minyak goring secukupnya
  • Daun Pisang untuk membungkus

Cara Membuat Kulit :

Semua bahan di campurkan (tepung terigu, garam dan telur sambil dituangi  santan sampai adonan menjadi kalis atau licin. Kemudian tambahkan 1 sendok makan minyak goreng, aduk rata. Baru kemudian buat adonan menjadi bulatan dadar tipis, bergaris tengah kurang lebih 8 cm atau sesuaikan dengan bentuk dan ukuran wadah cetakannya. Lalu sisihkan.

Bahan Isi:

  • Abon daging sapi / daging ayam giling dan bisa juga daging sapi giling 300 gram
  • Bubuk lengkuas 1 sendok teh
  • Daun jeruk 3 lembar
  • Daun salam 3 lembar
  • Serai 1 batang, ambil bagian hatinya warna putih, terus dimemarkan
  • Garam 2 sendok teh
  • Gula pasir 3 sendok teh
  • Santan Kelapa  Kental 100 ml
  • Minyak untuk menggoreng

Bumbu untuk bahan Isi, haluskan:

# Bawang merah 6 siung
# Bawang putih 5 siung
# Kemiri 2 butir
# Bubuk ketumbar 2 sendok teh
# Bubuk jintan 1/4 sendok teh

Cara membuat Bahan Isi:

  • Tumis dengan minyak Bumbu halus beserta lengkuas, daun jeruk, daun salam dan serai sampai menjadi harum.
  • Kemudian masukkan daging dan diaduk sampai daging berubah warna. Tambahkan garam dan gula secukupnya sesuai selera dan aduk merata. Kemudian tambahkan santan kelapa kental dan aduk sampai santan mengering.

Bahan Kuah Santan:

# Santan Kental 500 ml
# 1 sendok makan tepung beras, larutkan dengan 2 sendok makan air
# 1/2 sendok teh garam
# Masak santan dan garam sampai mendidih
# Didihkan santan serta garam sambil dituangi larutan tepung beras. Aduk hingga kental dan  angkat.

Cara Membuat Kue Mentu/Bongko Mento:

  1. Ambil selembar demi selembar kulit mentu taruh di wadah cetakan/pinggan tahan panas/Loyang alumunium. Diantara lapisan kulit diberi adonan bahan isi sampai merata di wadah cetakan. Kerjakan lapisan demi lapisan sampai adonan kulit tidak tersisa. Lalu siram dengan 1 sendok makan kuah santan kelapa kental, anda beri alas dengan daun pisang untuk dasar pinggan dan pinggirannya Supaya kue mentu tidak lengket dan bisa langsung diangkat untuk disajikan.
  2. Panaskan dandang sampai airnya mendidih lalu kukus kue mentu selama kukus mento selama Kurang lebih 30 menit hingga matang. Dinginkan lalu sajikan.
  3. Jika anda membuat dengan cara lain ikuti langkh di bawah ini :
  4. Ambil selembar kulit lalu beri 1-2 sendok makan adonan isi, lipat kedua sisinya lalu gulung.
  5. Ambil 2 lembar daun pisang, beri dadar yang sudah diisi, lalu siram dengan 1 sendok makan kuah santan, bungkus dengan tusuk dengan disematkan lidi atau diikat dengan tali rafia/benang tebal.
  6. Panaskan dandang sampai airnya mendidih lalu kukus kue mentu selama kukus mento selama Kurang lebih 30 menit sampai matang.
Maka selesai kita buat kue mentu khas Madura dengan dua varian silakan anda mencoba dengan cara yang menurut anda paling mudah.

RESEP KUE MENTU KHAS MADURA ( BONGKO MENTO ) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar